WASPADA PENYAKIT DI MUSIM PENGHUJAN

Memasuki musim penghujan, Pemkot Cirebon mewaspadai Perkembangbiakan nyamuk Aedes Aegypti yang menyebabkan Demam Berdarah Dengue (DBD), Masyarakat diimbau mewaspadai munculnya genangan air di berbagai tempat.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Cirebon Dr.Edy Sugiarto mengatakan, “di musim penghujan dipastikan akan timbul banyak genangan air yang menjadi tempat berkembangbiaknya nyamuk aedes aegypti”.

Untuk mengatasi hal itu, Pemkot Cirebon telah mencanangkan gerakan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN). Gerakan PSN dilakukan seiring dengan kegiatan fogging (pengasapan) yang sebelumnya telah dilaksanakan jajarannya.

Gerakan PSN bisa membunuh jentik-jentik nyamuk. Sedangkan fogging hanya sebatas membunuh nyamuk dewasanya saja. “Dengan PSN dan fogging kita harapkan kasus DBD dapat ditekan,” jelas Edi

Ia juga mengimbau kepada masyarakat agar melaksanakan PHBS yaitu Prilaku Hidup Bersih dan sehat yang meliputi 10 Tatanan artinya 10 Prilaku yang diantaranya adalah tidak merokok , Kalau Makan harus Cuci tangan , dan diharapkan memperbanyak konsumsi sayur dan buah-buahan serta menjaga kondisi tubuh.