TINGKATKAN KINERJA, WALIKOTA GELAR BRIEFING STAFF

foto-briefing-stafWujud nyata meningkatkan pelayanan bagi masyarakat Kota Cirebon di tahun 2017, Walikota Cirebon, Drs. Nasrudin Azis SH menggelar briefing staff di lingkungan Pemerintah Kota Cirebon, Senin (21/11).

Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Gotrasawala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Jl. Brigen Darsono (Bypass). Dalam briefing staff itu, Walikota meminta seluruh staf di lingkungan kerja Pemerintah Kota Cirebon untuk bekerja sesuai waktu, melalui hitungan triwulan, agar tercapai hasil lebih baik.

“Tujuan briefing staf ini mengevaluasi setiap pekerjaan yang dilakukan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Kami evaluasi, ada kendala atau tidak, dan sudah berapa persen pencapaian kerja dari target yang telah ditetapkan awal tahun ini,“ tutur Nasrudin Azis usai memimpin briefing staff.

Selain itu, Azis juga mengatakan siap memberikan pelayanan yang lebih baik pada 2017 bagi masyarakat Kota Cirebon. Hal ini dikarenakan, tahun depan merupakan tahun politik sehingga perlu dilakukan pengawasan ketat terhadap stafnya atas kinerjanya.

“Tahun 2017 adalah tahun politik. Saya imbau kepada SKPD di lingkungan kerja Pemerintah Kota Cirebon agar berjalan seimbang dan lebih meningkatkan kinerjanya,” tegasnya.

Walikota meyakinkan, semangat kerja yang tinggi akan membuat semua target tercapai dengan cepat dan baik. Dengan begitu, masyarakat Kota Cirebon pun merasa senang dan bangga dengan kerja aparatur Pemerintah Kota Cirebon.***