TERTARIK DENGAN KOTA CIREBON KEDUBES AMERIKA SAMBANGI KANTOR WALIKOTA CIREBON

Kunjungan Kedubes Amerika ke Ruang Kerja Walikota Cirebon
Kunjungan Kedubes Amerika ke Ruang Kerja Walikota Cirebon

 

CIREBON – Kota Cirebon yang merupakan Kota dengan perkembangan yang cukup pesat membuat sejumlah daerah hingga negara tertarik untuk melakukan kunjungan. Baik kunjungan untuk bekerja maupun kunjungan untuk berwisata. Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Kedutaan Besar Negara Amerika yang pada Rabu (21/12) melakukan kunjungan kerja ke Kota Cirebon serta tak luput menyambangi Kantor Walikota Cirebon untuk mengetahui perkembangan Kota Cirebon.

Kunjungan kedutaan besar tersebut disambut hangat oleh Walikota Cirebon, Drs. Nasrudin Azis, SH beserta jajarannya. Dalam kunjungannya tersebut pun dilakukan dialog antar kedubes dengan Pemerintah Kota Cirebon. Menurut Maxwell S. Harrington selaku assistance cultural affairs offier mengatakan bahwa dirinya melakukan kunjungan ke Kota Cirebon dikarenakan Kota Cirebon memiliki daya tersendiri seperti halnya budaya dan kesenian yang sangat khas.

“ Kami datang kesini karena kami tertarik dengan Kota Cirebon terutama pada bidang pendidikan, kebudayaan, kesenian, pariwisata serta infrastruktur yang saat ini sedang berkembang pesat di Kota Cirebon, “ Ujarnya.

Dirinya juga mengaku bahwa rencananya tahun depan akan mengajak Pemerintah Kota Cirebon untuk dapat melakukan pertukaran pelajar. Dengan tujuan agar para pelajar dapat memahami kebudayaan yang ada di Negara Indonesia khususnya Kota Cirebon.

Sementara itu menurut Walikota Cirebon, Drs. Nasrudin Azis, SH mengatakan dirinya sangat berterima kasih kepada para kedubes dari Negara Amerika yang sudah memilih Kota Cirebon sebagai salah satu Kota untuk dikunjunginya.

“ Saya sangat berterima kasih kepada para kedubes yang ingin mampir dan mengetahui seperti apa kondisi Kota Cirebon. Dan saya juga berharap dengan adanya kunjungan dan niatan yang baik ini rencana kerjasama yang sudah diobrolkan dapat dijalankan atau direalisasikan secepatnya karena kerjasama tersebut sangat membantu untuk merubah Kota Cirebon menjadi lebih baik lagi terutama pada pelajar Kota Cirebon yang apabila resmi dilakukan kerjasama pertukaran pelajar.” Tandasnya. ***