Melalui Pengumuman Nomor 800/002-pansel/2016 perihal Seleksi Terbuka Calon Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Kota Cirebon Tahun 2016, Pemerintah Kota Cirebon akan mengadakan seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama.
Seleksi terbuka ini dilaksanakan dengan merujuk kepada Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 13 Tahun 2014 tentang Tata Cara Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Secara Terbuka dilingkungan Instansi Pemerintah.
Informasi lebih lanjut dapat diunduh melalui tautan berikut ini
Seleksi Terbuka Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama.