SEKDA KOTA CIREBON PASTIKAN KOTA CIREBON MERUPAKAN KOTA LAYAK ANAK

CIREBON-Dalam mempercepat mendapatkan verifikasi Kota Layak Anak, Pemerintah Daerah Kota Cirebon pada Kamis (1/6) menerima tim verifikasi penilaian kota layak anak nasional yang diterima langsung oleh Sekretaris Daerah Kota Cirebon, Drs. Asep Dedi, M.Si diruang Adipura Kencana Balaikota.

Dikatakan Asep Dedi bahwa Kota Cirebon kini sudah memiliki nilai yang cukup tinggi dari hasil sementara penilaian yaitu sekitar lebih dari 750. Dan hal ini jika dilihat dari kesimpulan penilaiannya Kota Cirebon sudah dapat dikatakan sebagai Kota yang layak menjadi kota layak anak.

“Kota Cirebon jika memang dilihat dari nilainya tadi memang sudah cukup tinggi yaitu sekitar 750an dan hal ini bisa dikatakan sebagai kota yang layak bagi perkembangan anak di Kota Cirebon,” Tuturnya.

Asep juga mengatakan bahwa hal ini merupakan suatu kesempatan bagi Kota Cirebon dan para Investor untuk lebih memperhatinkan perkembangan anak. Asep Dedi juga berharap agar semua pihak terus membantu menjadikan Kota Cirebon menjadi Kota yang lebih baik lagi dalam perkembangan anak-anak.

Perlu diketahui bahwa pada hari ini Kota Cirebon dilakukan penilaian oleh Tim Verifikasi Kota Layak Anak Tingkat Nasional Tahun 2017 dengan sasaran yang akan dikunjungi yaitu PPT RSUD Gunung Jati, Disdukcapil, P2TP2A, Disabilitas Mekar Arum, Rumah Singgah Tanggul, Napza(IPWL), Paud Aisiyah, Kantor Kecamatan Kejaksan, PKM Kesunean(PKM Ramah Anak), Kantor Kecamatan Lemahwungkuk, SMPN 5 (Sekolah Ramah Anak), Kantor Kecamatan Kesambi, Kantor Kecamatan Pekalipan, RW.10 Kecapi (RW Ramah Anak), Kantor Kecamatan Harjamukti dan Sanggar Tari Keraton Kacirebonan. *