Rabu, 04 September 2013 Walikota Cirebon Drs. H. Ano Sutrisno, MM. menghadiri Hari Koperasi Tingkat Kota Cirebon Ke-66 Tahun 2013 di Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi UMKM Kota Cirebon Jl. DR.Cipto MK Kota Cirebon. Menyampaikan sambutan Mentri Negara Koprasi dan UKM Dr.Syarif Hasan. Laju pertumbuhan ekonomi Indonesia beberapa tahun terakhir sangat signifikan pertumbuhan produk domestik bruto ( PDB ) pada tahun 2012 sebesar 6,23%, pada tahun 2012 jumlah koperasi di indonesia sebanyak 194.925 unit. Hingga pertengahan tahun 2013 mengalami peningkatan 3,35% menjadi 200.808 unit. Begitu pula jumlah koprasi menjadi meningkat menjadi 34.685.145 orang sementara jumlah volume usaha tahun 2012 sebesar 102,8 triliun dan mengalami peningkatan di pertengahan tahun 2013 sebesar 12,9% menjadi 115,2 triliun peningkatan kerja koprasi dari tahun ke tahun tersebut menunjukan semangat pihak koperasi yang tinggi di kelola lebih profesional dan sesuai semangat koperasi yaitu kebersamaan atau gotong royong, tema peringatan koperasi ke-66 tahun 2013 ini adalah “sejahtera Bersama koperasi” .
Walikota Drs.H. Ano Sutrisno, MM. juga mengatakan sebagai motivasi, penggerak dan penggiat Koperasi Kota Cirebon berdasarkan data dari Dinas Perindustrian Perdagangan Dan Koperasi UMKM. Sampai dengan 2012, jumlah koperasi tahun 2011 ada 354 unit, 2012 ada 360 unit ada kenaikan 0,06% ini dari aspek kelembagaan ada peningkatan dan pertumbuhan koperasi. Jika kita lihat dari aktivitas Koperasi pada tahun 2011 koperasi yg aktif hanya 259 unit, dan pada tahun 2012 hanya 231 unit berarti ada penurunan aktivitas dari koperasi 0,28%. Jika secara nasional terjadi peningkatan yang baik maka secara lokal di Kota Cirebon terjadi penurunan aktivitas Koperasi, ini sebuah tantangan kedepan bagaimana di upayakan aktivitas Koperasi Kota Cirebon meningkat. Dan dengan semangat pemerintah ingin menghadirkan lembaga koperasi di tingkat RW berbasis Masjid, bahkan saat ini untuk beberapa RW sudah dilakukan pendampingan dalam menyelesaikan kelembagaan koperasinya yang nantinya di tahun 2014 sudah bisa di bantu. Harapan pemerintah di tahun 2014 seluruh RW di Kota Cirebon, Koperasi berbasis Masjid sudah bisa berjalan.
Dalam kegiatan Hari Koperasi Ke-66 Tahun 2013 Tingkat Kota Cirebon Deberikan Santunan kepada Anak Yatim (anak keluarga tidak mampu) sebanyak 25 orang, masing-masing Rp. 100.000,00 (secara simbolis diberikan kepada 5 orang) . Dan pemberian Penghargaan Kepada Koperasi yang berprestasi Tingkat Kota Cirebon Kepada Koperasi berprestasi Kelompok Masyarakat yaitu Koperasi Bina Karya dan Maju Sejahtera, Koperasi Berprestasi Kelompok Koperasi Pegawai Negri yaitu Koperasi TUT WURI HANDAYANI dan Koperasi PRIMKOPAL LANAL Cirebon, Koperasi berprestasi kelompok Koperasi Karyawan yaitu Koperasi SWADHARMA BNI Cirebon dan Koperasi TURBIN SEJAHTERA PT. Indonesia Power.
Hadir dalam kegiatan Hari Koperasi ke-66 Tingkat Kota Cirebon Tahun 2013 Walikota Cirebon Drs. H. Ano Sutrisno, MM. Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi UMKM Ir. Yati Rohayati, Ketua DEKOPINDA H. Eman Suryaman, Pimpinan Bank BJB Cabang Cirebon R. Arwin Ardiant, Direktur PD. Air Minum Drs. Sopyan Satari, serta seluruh pimpinan SKPD sekota Cirebon.
Humas Kota Cirebon
RHJ/KKH