CIREBON- Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di sekolah upaya untuk memberdayakan siswa, guru dan masyarakat lingkungan untuk berperan aktif dalam mewujudkan sekolah sehat.
Demikian diungkapkan PJS Wali Kota Cirebon, DR. H. Dedi Taufik, MSi ketika memberikan pengarahan pada upacara bendera di SMPN 1 Cirebon, Senin (12/3). Dedi mengatakan penerapan PHBS di sekolah merupakan kebutuhan mutlak seiring munculnya berbagai penyakit yang sering menyerang anak usia sekolah.
“Saya memberikan motivasi pada generasi bangsa kita. Pendidikan saat ini menjadi prioritas pembangunan di Indonesia. Saya memberikan motivasi PHBS terutama kepada siswa,” ungkap Dedi.
Dedi menambahkan sekolah selain sebagai tempat menuntut ilmu diharapkan dapat menjadi agen perubahan perilaku yang mendukung kesehatan. Berbagai pengalaman dapat diterapkan dengan harapan akan dapat diikuti sampai menjadi kebiasaan selanjutnya menjadi budaya yang baik.
PHBS merupakan sekumpulan perilaku yang dipraktekan oleh siswa, guru dan masyarakat lingkungan sekolah atas dasar kesadaran sebagai hasil pembelajaran. Secara mandiri mampu mencegah penyakit, meningkatkan kesehatannya dan berperan aktif dalam mewujudkan lingkungan sehat. Penerapan PHBS ini dapat dilakukan melalui pendekatan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS).
“Ada delapan indikator PHBS yang harus diterapkan. Yaitu cuci tangan pake sabun dan air mengalir. Jajan di kantin sekolah yang sehat dan membuang sampah pada tempat sampah yang terpilah,” ujar Dedi.
Selain itu indikator lainnya mengikuti kegiatan olahraga, menimbang berat badan dan mengukur tinggi badan, menggunakan jamban sehat. Memberantas jentik nyamuk dan tidak merokok di sekolah.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan, Drs. H. Jaja Sulaeman, MPd mengatakan pihaknya merespon dengan berbagai harapan PJS Wali Kota Cirebon di sekolah. “Kami tentu akan melaksanakan dengan menyosialisasikan ke sekolah lainnya,” tandasnya.