PERINGATI HARI JADI KOTA CIREBON PEMKOT GELAR SYUKURAN BERSAMA WARGA

 

1234Rangkaian Hari Jadi Kota Cirebon ke-647 kembali digelar. Kali ini Pemerintah Kota Cirebon menyelenggarakan kegiatan syukuran bersama dengan masyarakat Kota Cirebon. Kegiatan syukuran bersama ini merupakan kegiatan rutin di Hari Jadi Kota Cirebon. Hal ini dikarnakan dengan acara seperti ini Pemerintah Kota Cirebon dapat mengetahui persoalan-persoalan masyarakatnya terhadap permasalahan yang ada di lingkungan Kota Cirebon, Jumat (14/10).

Kegiatan syukuran ini diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Cirebon di Gedung Islamic Center Kota Cirebon. Dengan dihadiri oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD), Ratusan Anak Yatim Piatu dari berbagai panti asuhan yang berada di Kota Cirebon serta Para Veteran. Dalam kegiatannya inipun Walikota Cirebon, Drs. Nasrudin Azis, SH tak luput memberikan santunan kepada para anak yatim piatu dan para veteran yang hadir dalam acara tersebut. Tak hanya itu kegiatan acara syukuran ini pun Walikota menandatangani sejumlah prasasti-prasasti proyek pembangunan di Kota Cirebon.

“ Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin di setiap hari jadi Kota Cirebon. Hal ini bisa dikatakan sebagai ajang silahturahmi serta sebagai rasa berbagi Pemerintah Kota Cirebon kepada para masyarakat Kota Cirebob  seperti anak yatim piatu dan juga para Veteran yang ada di Kota Cirebon. “  Ujar Walikota Cirebon, Drs. Nasrudin Azis, SH.

Dirinya berharap bahwa adanya kegiatan ini Pemerintah Kota Cirebon dapat lebih dekat kembali oleh Masyarakat Kota Cirebon sehingga Visi Misi Kota Cirebon dapat terwujud dengan baik dan Kota Cirebon pun mampu menjadi Kota yang dapat menjadi contoh bagi Kota-Kota yang ada di pulau jawa maupun di luar pulau Jawa.***