PEMERINTAH KOTA CIREBON CIPTAKAN 1000 LEBIH DUTA KAMPANYE BAHAYA MEROKOK

1Kegiatan merokok tahun 2016 yang dilakukan oleh Pemerintah Daerah Kota Cirebon memperoleh data bahwa paparan bahaya merokok sudah masuk ke semua kalangan salah satunya termasuk para pelajar SMA maupun pelajar SMP, Jumat (28/10).

Tim kampanye bahaya merokok juga telah memperoleh informasi bahwa hampir disetiap rumah tinggal dipastikan ada perokok aktif. Hal inilah yang akhirnya mengakibatkan dampak sebanyak 70% pelajar di Kota Cirebon telah masuk dalam katagori terpapar asap rokok.

” untuk kegiatan kampanye bahaya merokok yang telah kami selanggarakan selama kurang lebih satu bulan mendapatkam hasil yang cukup mengejutkan pasalnya dari hasil tes pemeriksaan kadar oksigen dalam tubuh dengan menggunakan alat tes berupa smokeraizer hampir 70% nya para pelajar di Kota Cirebon telah terpapar asap rokok. Dan hal inilah yang menjadi perhatian khusus bagi kami selaku Pemerintah Kota Cirebon. ” Ujar Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemerintah Kota Cirebon, Ma’ruf Nuryasa AP.

Kegiatan kampanye bahaya merokok tahun 2016 yang dilaksanakan melibatkan Dinas Kesehatan Kota Cirebon, Dinas Pendidikan Kota Cirebon, Badan Kesehatan Paru Masyarakat Provinsi Jawa Barat dan Satuan Polisi Pamong Praja Kota Cirebon.

Kegiatan Kampanye bahaya merokok ini juga dilaksanakan di 7 SMP, 7 SMA dan tempat umum dengan sasaran lebih dari 2000 peserta. Tim kampanye bahaya merokok berhara dalam kegiatan ini dapat menjadikan suatu gerkan masal untuk mengkampanyekan bahaya merokok di Kota Cirebon.

” memang dalam kegiatan ini kami bertujuan untuk menjadikan para peserta menjadi duta kampanye bahaya merokok. Karna insyallah dengan adanya banyaknya duta kampanye bahaya merokok ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahayanya merokok. Dan dengan adanya kegiatan ini kami pun turut serta mensosialisasikan perda no.8 tahun 2015 yang mana perda inipun mengatur tentang rokok. ” tandasnya.***