Koperasi Menjadi Soko Guru Perekonomian Bangsa

 IMG_7887Rabu, 11 September 2013, Walikota Cirebon Drs. H. Ano Sutrisno, MM., Membuka Seminar sehari di Kantor Bank Indonesia Jl. Yos Sudarso No. 05-07 Kota Cirebon yang bertema “Membangun Koperasi Mahasiswa sebagai Dasar Pembentukan Wirausahawan Muda Terdidik Menjelang Pasar Bersama Association Of South East Asian Nation (ASEN) 2015”.

IMG_7920Cita-cita luhur pejuang Koperasi  Indonesia mendambakan “Koperasi Menjadi Soko Guru Perekonomian Bangsa” ini amanah Pasal 33 Ayat (1) UUD 1945. Yang isinya menyebutkan “Perekonomian di susun sebagai usaha bersama berdasarkan atas azas kekeluargaan”. Ucap Walikota Cirebon Drs. H Ano Sutrisno, MM.

Selanjutnya dalam UU No. 12 Tahun 1992 Tentang Perkoperasian, yang intinya Koperasi Sangat Penting di dalam pembangunan ekonomi Indonesia.  Peran Koperasi dalam Perekonomian di Indonesia paling tidak dapat di lihat dari kedudukannya sebagai pemain utama dalam kegiatan ekonomi di berbagai sektor, penyediaan lapangan Kerja terbesar, pemain penting dalam pengembangan kegiatan ekonomi lokal dan pemberdayaan masyarakat, pencipta pasar baru dan sumber inovasi, serta sumbangannya dalam menjaga neraca pembayaran Luar Negeri melalui Kegiatan Ekspor.

Dalam Pelaksanaannya mahasiswa di setiap perguruan tinggi, bisa mengembangkan minat dan bakat berwirausaha, melaui lembaga ekonomi yang ada di lingkungan masing-masing seperti Koprasi Mahasiswa, karena peran KOPMA sebagai dasar pembentukan enterpreuneur terdidik.

Diharapkan melalui kegiatan seminar ini, menjadikan motivasi khususnya para cendikiawan cendikiawati muda, dalam meningkatkan jiwa dan semangat kewirausahawan, sehingga dapat terjun langsung menjadi wirausahawan-wirausahawan muda, dalam turut serta memajukan perekonomian bangsa. Ujar Walikota Cirebon Drs. H. Ano Sutrisno, MM.

IMG_7937Hadir dalam Kegiatan seminar sehari “Membangun Koperasi Mahasiswa Sebagai Dasar Pembentukan Wirausahawan Muda Terdidik Menjelang Pasar Bersama ASEAN 2015” Walikota Cirebon Drs. H. Ano Sutrisno, MM. Ketua Dekopindo Kota Cirebon DR.H.Eman Suryaman, MM. Direktur Bank Indonesia Cabang Cirebon Totok Hermiyanto, Ketua Dekopinwil Jawa Barat Prof.DR.H. Rully Indrawan, M.Si, Kepala Dinas UMKM Jawa Barat Drs. H. Setiabudi, M.Si, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Wilayah VI Jawa Barat dan Banten Bima Gapara. Serta Mahasiswa sewilayah III Cirebon.

Humas Kota Cirebon

KKH