CIREBON—Kamar Dagang dan Industri (Kadin) siap bersinergi dengan Pemerintah Daerah (Pemda) Kota Cirebon dalam pengembangan sektor perekonomian di Kota Cirebon. Hal itu terungkap saat audiensi Pengurus Kadin Kota Cirebon dengan Pemda Kota Cirebon pada Rabu, 14 Oktober 2020 bersama Sekretaris Daerah Kota Cirebon.
Sekda Kota Cirebon, Drs. H. Agus Mulyadi M. Si., mengatakan Pemda Kota Cirebon menyambut baik langkah yang diambil pengurus Kadin Kota Cirebon yang ingin bersinergi dalam proses pembangunan di Kota Cirebon khususnya di sektor ekonomi.
Dia menuturkan pihaknya optimistis dengan formasi kepengurusan Kadin yang baru akan lebih masif dan program kerjanya selaras dengan rencana program kerja Pemda Kota Cirebon. “Beberapa usulan dari pengurus Kadin telah kami setujui seperti permohonan data UKM dan lain,” katanya.
Agus mengungkapkan salah satu point penting dari sinergritas Kadin dan Pemda Kota Cirebon adalah penyamaan progam kerja Kadin dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Cirebon. “Mulai tahun 2021 rencananya kami sudah bersinergis dalam berbagai program dengan Kadin Kota Cirebon,” ungkapnya.
Pada saat yang sama, Edi Mulyana ST, MT., Ketua Kadin Kota Cirebon memaparkan sebagai organisasi nirlaba, Kadin dituntut berkolaborasi dengan stakeholder yang dalam hal ini adalah Pemerintah Daerah Kota Cirebon. “Tahap awal ini kami akan menggali informasi sebanyak mungkin sehingga menjadi roadmap program kerja Kadin bersama Pemda,” paparnya.
Edi menambahkan Kadin merupakan satu-satunya organisasi yang memiliki payung hukum Peraturan Pemerintah dan AD/AR organisasinya disahkan melalui Keputusan Presiden. “Melihat dari aspek legalnya maka Kadin merupakan mitra strategis Pemerintah dalam hal ini Pemda Kota Cirebon,” pungkasnya.