Jelang Akhir Masa Jabatan, Capaian Kerja Sudah 87 Persen.

CIREBON-Jelang akhir masa jabatan, Wali Kota Cirebon, Drs. Nasrudin Azis, menyatakan jika capaian kerja sudah mencapai 87 persen dari visi dan misi. Angka ini cukup tinggi untuk pelaksanaan pemerintahan di daerah.

“Ini membuktikan ada yang dikerjakan Ano-Azis selama 5 tahun ini,” ungkap Azis usai Rapat Paripurna Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Tahun Anggaran 2017 dan LKPJ Akhir  Tahun Masa Jabatan Wali Kota Cirebon Tahun 2013-2018. “Pencapaian visi dan misi yang kami tetapkan sudah mencapai angka 87 persen,” ungkap Azis. Memang diakui Azis masih ada sejumlah permasalahan yang belum selesai di periode pemerintahan mereka.  Hanya saja, pencapaian 87 persen tersebut menurut Azis masuk kategori baik. “Kategori tinggi malah,” ungkap Azis.

Sedangkan untuk pejabat pengganti, Azis mengaku mengusulkan nama Drs. Asep Dedi, M.Si sebagai pejabat sementara Wali Kota Cirebon. Alasannya agar pembangunan yang berlangsung di Kota Cirebon berkesinambungan. “Karena Pak Sekda tahu semua,” ungkap Azis. Hanya saja apakah usul tersebut disetujui atau tidak, Azis mengaku belum mengetahuinya.

Dirinya baru tahu setelah pada setelah Rabu, 14 Februari 2018 mendatang berangkat ke Bandung untuk menyerahkan kepemimpinan kepada pejabat yang telah ditunjuk. Azis pun mengaku jika dirinya saat ini sudah menyerahkan baik rumah maupun mobil dinas kepada Pemerintah Daerah Kota Cirebon. “Sejak dua bulan yang lalu fasilitas negara yang menempel ke saya sudah saya serahkan semua,” ungkap Azis.