CIREBON– Pemerintah Daerah (Pemda) Kota Cirebon Jawa Barat meminta kalangan dunia usaha turut serta membantu Pemerintah dalam pembangunan daerah.
Hal itu dikatakan Wakil Wali Kota Cirebon Dra. Hj. Eti Herawati saat menghadiri acara gala dinner dan pembentukan Tim Fasilitasi Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) yang dihadiri puluhan pimpinan dan perwakilan perusahaan, Rabu (26/12/2018).
Eti mengapresiasi pembentukan Tim Fasilitasi TJSL di Kota Cirebon, apalagi berdasarkan laporan yang beberapa instansi telah melaksanakan pembangunan dalam rangka menunaikan kewajiban TJSL atau yang dulu disebut dengan program CSR.
“Kami berharap pelaksanaan program TJSL bisa sejalan dengan visi misi Pemda Kota Cirebon,” katanya.
Eti menuturkan besarnya antusiasme dunia usaha dan perusahaan (BUMN/BUMD) dalam melaksanakan program TJSL merupakan bukti adanya keserasian dunia usaha dan Pemda Kota Cirebon yang menginginkan Kota Cirebon menjadi kota unggulan di Jawa Barat.
Eti mengungkapkan keinginan menjadikan Kota Cirebon sebagai kota kreatif berbasis budaya dan sejarah tentu perlu dukungan semua pihak, termasuk dunia usaha.
“Maka besar harapan kami agar sinergitas ini bisa terus berjalan,” ujarnya.
Pada kesempatan tersebut juga dilaporkan beberapa perkembangan program TJSL yang selama ini telah berjalan mulai dari pembangunan TPS (sampah) oleh Bank Indonesia Cirebon di Bima, pembangunan Loop Arena oleh Telkomsel, penyerahan bantuan pembangunan sarana di masjid dan mushollah oleh Bank BJB dan berbagai program lainnya.