CIREBON- Mulai pekan depan, simulasi TPS mobile akan dilakukan di sejumlah RW. Sedangkan pengolahan sampah terpadu direncanakan dilakukan di TPS Krucuk.
Hal tersebut diungkapkan Wakil Wali Kota Cirebon, Dra. Hj. Eti Herawati, dalam Kegiatan Sepeda Santai, Jumat, 04 Januari 2019. “Minggu depan kita mulai simulasi,” ungkap Eti. Simulasi berupa pengangkutan sampah dengan TPS mobile akan dilakukan di satu atau dua RW. Jika simulasi sudah selesai akan dievaluasi dan selanjutnya TPS Kesambi bisa segera ditutup. Sedangkan untuk TPS terpadu, direncanakan akan dilakukan di TPS Krucuk. “Saat ini kita tengah melihat-lihat kondisinya. Apa yang harus segera dilakukan,” ungkap Eti.
Seperti diketahui, Pemerintah Daerah Kota Cirebon berencana untuk menutup TPS Kesambi. Selanjutnya TPS Kesambi dijadikan taman kota. Penutupan tersebut dikarenakan pembuangan sampah di TPS Kesambi berada di tengah-tengah kota. Padahal saat ini Pemerintah Daerah Kota Cirebon tengah gencar mempercantik kota untuk bisa meningkatkan kunjungan wisatawan.
Selain Wakil Wali Kota Cirebon, Eti Herawati, juga didampingi oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon. Drs. Asep Dedi, M.Si, beserta sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Daerah Kota Cirebon. Terlihat juga CEO Radar Cirebon Group, Yanto S Utomo. Kegiatan bersepeda kali ini fokus untuk mengunjungi sejumlah tempat sampah serta melakukan evaluasi terhadap proses pembuangan serta pengolahan sampah di Kota Cirebon.
Sementara itu CEO Radar Cirebon Group, Yanto S Utomo, menyambut baik kegiatan berolahraga sambil bekerja. “Apalagi hari ini kita fokus untuk mengetahui pengolahan sampah di Kota Cirebon, terutama di TPS hingga ke TPA,” ungkap Yanto. Mereka, lanjut Yanto, juga telah melakukan pengelolaan sampah secara mandiri. ”Kami juga ingin mengajak teman-teman yang lain agar bisa mengelola itu,” ungkap Yanto.