CIREBON- Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Cirebon siap mendorong usaha kerajinan melalui pengembangan usaha kecil menengah (UKM). Hal itu sejalan dengan keinginan Ketua Dekranasda Provinsi Jawa Barat.
Demikian diungkapkan Ketua Dekranasda Kota Cirebon, DR Hj. Ira Irawati di sela-sela Musyawarah Dekranasda Jabar di di Ruang Onyx Hotel Aston, Jumat (7/12). Ira mengatakan kerajinan di Kota Cirebon sangat berpotensi.
“Kota Cirebon memiliki banyak kerajinan antara lain batik, topeng, makanan dan lainnya. Ini jika dikembangkan mampu meningkatkan ekonomi masyarakat atau bahkan dapat menjadi industri maju,” ungkap Ira.
Ira menambahkan pembinaan terus dilakukan agar para pengrajin mengembangkan usahanya. Salah satu yang dikembangkan pembuatan batik menggunakan bahan alami di kawasan Kali Kriyan. Pembuatan batik ternyata banyak mendapat respon dari masyarakat.
Musyawarah Dekranasda dihadiri oleh 26 ketua dan wakil atau pengurus Dekranasda kabupaten/kota di Jawa Barat. Musda ini akan berlangsung dari tanggal 7 – 8 Desember 2018 di Ruang Onyx Hotel Aston. Bertemakan “Dengan Semangat Berkolaborasi Mari Kita Jadikan Dekranasda Jabar Juara”.
Sementara itu Ketua Dekranasda Provinsi Jawa Barat, Atalia Praratya Kamil mengatakan kerajinan di Jawa Barat harus terus didorong. Sehingga para pelaku usaha mampu meningkatkan taraf hidup perekonomiannya. Diakui Atalia bahwa kerajinan Jawa Barat merupakan salah satu identitas bangsa.
Para pelaku usaha saat ini telah menunjukkan semangat baru melalui kreativitas dan inovasi melalui produknya. Maka sepantasnya Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Dekranasda Provinsi Jawa Barat harus mendorong sehingga mampu berdaya saing.
“Termasuk juga dalam waktu dekat Gubernur Jawa Barat akan mendorong 27 destinasi wisata baru. Artinya ini akan menjadi peluang kita bahwa di setiap tempat kabupaten/kota harus mampu terus menggali bagaimana potensi-potensi bisa ditemukan dan dimunculkan,” tegasnya.
Atalia menambahkan dia banyak berkeliling ke wilayah-wilayah di Jawa Barat masih banyak “mutiara-mutiara” ditemukan. Dan tentunya ini menjadi PR bersama bagaimana supaya mereka bisa dibantu, didorong dan berkembang bersama.
Terkait dengan program yang akan dibahas pada Musyawarah Daerah, tentunya tidak akan terlepas dari visi “Dekranasda Jabar Menjadi Lembaga Inovatif dan Kolabotatif Untuk Mendukung Jabar Juara”.
“Insya Allah Musda besok akan membahas visi misi, tupoksi bidang-bidang, program 2019 dan tanya jawab. Yang paling penting adalah paparan potensi dari kabupaten/kota,” katanya.
Wakil Ketua Dekranasda Provinsi Jawa Barat sekaligus Ketua Pelaksana Musda, Lina Ruzhanul menuturkan Musyawarah Daerah Provinsi Jawa Barat ini selain sebagai ajang silaturahmi, juga untuk menyamakan visi dan misi program kerja Dekranasda kedepan.